Selasa, 28 April 2015

Pengertian dan Instalasi SugarCRM



EVAN SUSANTO / 1304505107
JURUSAN TEKNOLOGI INFORMASI / FAKULTAS TEKNIK /
UNIVERSITAS UDAYANA
INTEGRASI DAN MIGRASI SISTEM
DOSEN : I PUTU AGUS EKA PRATAMA, S.T., M.T.

Instalasi dan Pembuatan Akun Sugar CRM
  
CRM adalah istilah yang digunakan sebagai proses yang dijalankan oleh perusahaan untuk mengatur hubungan dengan pelanggan. Pengertian lain mengatakan bahwa CRM adalah sebuah sistem informasi yang terintegrasi yang digunakan untuk merencanakan, menjadwalkan, dan mengendalikan aktivitas-aktivitas pra-penjualan dan pasca-penjualan dalam sebuah organisasi.
SugarCRM merupakan aplikasi open source CRM. SugarCRM memungkinkan perusahaan untuk mengatur secara efisien, mengelola informasi pada semua aspek yang berhubungan dengan hubungan pelanggan. Sugar menyediakan integrasi manajemen dari coorporate information pada customer account dan contact, sales leads dan opportunities, ditambah dengan aktifitas seperti calls, meeting, assigned task. System tidak melihat kecocokan semua fungsi yang diperlukan untuk mengelola informasi pada setiap aspek dari bisnis-mu berdasarkan intuisi dan memudahkan bagi pengguna. Sugar juga menyediakan dashboard untuk mengecek jalannya sales, berapa banyak kesuksesan dari leads, dan pengeluaran setiap bulan dalam menjalankan opportunity.

Fungsi Umum
  • Membuat akun dan kontak, serta membuat hubungan antara beberapa kontak dengan satu akun tertentu.
  • Membuat hubungan antar data yang terkait.
  • Membuat dan melacak sales dari lead sampai ke opportunies, kontak, dan akun.
  • Membuat dan memonitor aktifitas penjualan dan riwayat akumulasi penjualan.
  • Membuat jadwal aktifitas dengan kolega.
 Kelebihan Sugar CRM
  • Open source, sehingga lebih murah ketika digunakan oleh perusahaan kecil atau sedang.
  • Data dari user yang sudah masuk bisa tersimpan dalam sebuah database.
  • Lebih mudah digunakan karena model program yang simple.
  • Dapat menampilkan Warning atau Reminder.
  • Dapat dilakukan analisis mengenai customer berdasarkan kriteria tertentu.
  • Masing-masing item yang ada ( Contacts, Accounts dan lain-lain )   yang dapat saling berhubungan atau berkaitan.
 Kekurangan Sugar CRM
  • Ketika proses membaca data loading terlalu lama.
  • Tampilan kurang menarik karena sangat simple.
  • Tidak ada multiple languages.
  • Penginstalan cenderung rumit dan kadang kala gagal pada saat proses penginstalan.
  • Memerlukan update.



Instalasi Sugar CRM

Pada linux, sebelum menginstal program ini pertama yang harus dilakukan adalah meng-copy folder SugarCE-Full-6.5.20 pada opt/lampp/htdoc. Pada tahap ini tentu diperlukannya permission pada sistem menggunakan super user. Caranya buka terminal linux dan ketikkan sudo nautilus, dengan cara ini dapat memindahkan file apapun dengan bebas. Aktifkan xampp linux pada bagian apache web dan MySQL database, kemudian buka browser internet setelah itu pergi ke alamat http://localhost/SugarCE-Full-6.5.20 
1. Aktifkan Xampp Control Panel lalu start pada bagian Apache dan MySQL.
2. Buka browser web, lalu ketikkan url http://localhost/SugarCE-Full-6.5.20 pada address bar untuk membuka tampilan awal instalasi Sugar CRM. Setelah ditampilkan kemudian tekan button next untuk lanjut ke langkah berikutnya.

3.  Tahap ini dimana terdapat informasi penting yang sangat disarankan untuk dibaca sebelum lanjut menginstal Sugar CRM. Tekan button next untuk lanjut ke tahap instalasi berikutnya.
 klik gambar untuk memperjelas detail pada gambar
4. Pada tahap ini jika ingin lanjut menginstal Sugar CRM, maka harus menyetujui Lisensi yang telah diberikan oleh perusahaan ini. Jika sudah mencentang ceckbox accepting maka dapat menekan button next untuk ke proses instalasi berikutnya.
5. Pada tahap ini memilih jenis penginstalasian berbentuk proses typical atau costum. Jika baru pertama kali menginstal Sugar CRM disarankan menggunakan typical install karena proses sudah di setting default atau standar dari ketentuan perusahaan ini. Jika sudah yakin dan mengetahui lebih jauh tentang aplikasi ini, bisa memilih custom install dengan settingan diatur oleh user itu sendiri sehingga dapat diatur sesuai keinginan user. Pilih salah satu diantara typical dan custom install, lalu klik button next.

6. Pada tahap ini memilih type database yang akan digunakan pada Sugar CRM. Pada hal ini terdapat type MySQL yang digunakan untuk media database Sugar CRM. Klik button next untuk lanjut ke tahap instalasi berikutnya.
7. Pada tahap ini mengisi konfigurasi yang akan digunakan Sugar CRM untuk terintegrasi dengan database MySQL. Dalah hal ini, user mengisi data nama *database, *nama host, *username admin database, dan password admin database (jika ada). Setelah selesai mengisi data konfigurasi maka tekan button next untuk lanjut ke tahapan instalasi berikutnya.


8. Pada bagian ini user kembali menginputkan data, namun kali ini data yang diisi yaitu *username dan *password yang akan digunakan nanti untuk proses login setelah usai menginstal Sugar CRM. Tekan button next untuk lanjut ke tahap instalasi berikutnya.
  
9. Pada bagian ini akan ditampilkan data yang telah dipilih dan diinputkan pada tahap sebelumnya, serta menampilkan status apakah sudah valid data inputan sesuai format yang dibutuhkan oleh sistem.
Tekan tombol install untuk melakukan instalasi dari berbagai tahapan yang akan di proses.
10. Pada tahap ini merupakan tahap tampilan data konfigurasi yang telah berhasil diinstal. Hal ini meliputi build database, total waktu dan total kapasitas yang selanjutnya digunakan untuk beroperasinya Sugar CRM. Tekan button next, proses instalasi selesai dan akan dibawa pada halaman login user.

11. Login menggunakan *username dan *password yang telah diisi pada bagian konfigurasi proses penginstalan Sugar CRM.



12. Tampilan setelah berhasil login ke dalam sistem Sugar CRM. Lewati saja tampilan ini untuk mempercepat ke tahapan berikutnya dengan menekan button skip.
 Pembuatan Akun Sugar CRM

1. Bagian ini akan ditampilkan setelah user melakukan login ke dalam sistem. User mengisi data, terutama required data*. Tekan button next untuk ke tahap pengisian data berikutnya.

 klik gambar untuk memperjelas detail pada gambar

2.  Tampilan pengisian konfigurasi akun. Tekan button next dan proses pembuatan akun selesai.
 3. Proses pembuatan akun profil telah selesai dan siap untuk digunakan untuk penggunaan sistem Sugar CRM.


4.  Tampilan dashboard user yang telah terdaftar dalam sistem Sugar CRM.


  5.  Database dan tabel didalamnya yang telah terbentuk dari instalasi dan konfigurasi Sugar CRM.

DAFTAR PUSTAKA
 
[1] Agus Eka Pratama, S.T.,M.T, I Putu. 2014. Smart City Beserta Cloud Computing dan Teknologi-Teknologi Pendukung Lainnya. Bandung: Informatika.
[2] Hariszie.Wordpress. 2015. SugarCRM. https://hariszie.wordpress.com/2009/01/01/sugar-crm/ Diakses 24 April 2015.




Categories:

0 komentar:

Posting Komentar